nikah dan pelevelannya

November 8, 2009 § 8 Komentar

sabtu malem aku menyelami dunia maya mengingat tidak ada agenda malem itu. aku mencoba untuk membuka situs2 yang seperti biasanya, FB, twitter, plurk dan lainnya.  Dalam kesempatan tersebut aku melihat salah seorang teman SMA yang sekarang menempuh pendidikannya di salah satu institut negeri di Bogor sedang on line. langsung saja aku menyapa temanku tersebut dan menanyakan keadaannya. hari itu bertepatan dengan pernikahan slah seorang teman SMA di Palembang. seneng rasanya mendengar pernikahan slah seorang teman tersebut. tanpa terasa aku dan teman-temanku telah memasuki fasa baru dalam kehidupan kami, fasa pernikahan. sebuah fasa di mana kami akan mencoba mengarungi samudera kehidupan ini dengan orang lain.

kontan saja aku berdiskusi dengan temanku yang sedang on line tersebut mengenai pernikahan. kebetulan temanku ini merupakan seorang akhwat aktivis di kampusnya. mulanya kami membahas tentang salah seorang teman yang menikah tersebut. kami membahas mengenai betapa cepatnya waktu berlalu. melanjuti tema yang kami bawa, iseng2 aku bertanya dan berdiskusi mengenai pernikahan dengan temanku tersebut. lalu temanku menjelaskan tentang sebuah joke mengenai pernikahan. menurut guru ngaji beliau nikah itu ada level-levelnya. di antara level-level tersebut adalah sebagai berikut

1. pernikahan dengan level A : pernikahan ini jika terjadi antara pasangan yang berbeda kampus

2. pernikahan dengan level B : terjadi ketika pasangan yang mnikah berasal dari satu jurusan/fakultas di kampusnya

3. pernikahan dengan level C : pasangan yang menikah berada pada jurusan/fakultas yang sama dengan amanah yang sama pula

4. pernikahan dengan level D : pasangan tersebut berasal dari kelas yang sama dan memiliki amanah yang sama. level D artinya harus mengulang.

memang  joke ini tidak cukup substantif untuk dibahas akan tetapi menurut penjelasan temanku tersbut adalah bahwa menikah dengan pasangan yang memiliki amanah yang sama dan berasal dari kelas yang sama juga memungkinkan terjadinya fitnah yang sangat besar.

wallhu ‘alam

Iklan

Tagged: , ,

§ 8 Responses to nikah dan pelevelannya

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

What’s this?

You are currently reading nikah dan pelevelannya at I Think, I Read, I Write.

meta

%d blogger menyukai ini: